Pola aktivitas harian



Aktivitas fisik adalah melakukan pergerakan anggota tubuh yang menyebabkan pengeluaran tenaga yang sangat penting bagi pemeliharaan kesehatan fisik, mental,dan mempertahankan kualitas hidup agar tetap sehat dan bugar sepanjang hari.


jenis aktivitas fisik yang dapat dilakukan sehari-hari yaitu: belajar, berjalan kaki, berkebun, kerja di taman, mencuci pakaian, mencuci mobil, mengepel lantai, naik turun tangga, dan lainnya. 


Sedangkan jenis olahraga yang bisa dilakukan yaitu:

push-up, lari ringan, bermain bola, berenang, senam, bermain tenis, yoga, fitness dan angkat beban/berat, atau aktivitas lainnya.

Melakukan aktivitas fisik dilakukan secara teratur paling sedikit 30 menit dalam sehari, dapat meningkatkan kesehatan jantung, paru-paru serta alat tubuh lainnya.


Jika kegiatan ini dilakukan setiap hari secara teratur, terukur, maju berkelanjutan maka dalam waktu 3 bulan ke depan akan terasa hasilnya.



Beberapa hal terkait aktivitas fisik:

a. Mengapa aktivitas fisik/Olahraga itu penting
Tubuh manusia dibuat untuk banyak bergerak. Aktivitas/olahraga membuat otot dan rangka tubuh bergerak, denyut jantung meningkat sehingga darah beserta oksigen dan nutrisi bisa disalurkan dengan baik ke seluruh tubuh.


Jarang berolahraga membuat distribusi oksigen ke seluruh tubuh terganggu. Dampaknya, otot tubuh akan kekurangan oksigen sehingga membuat badan terasa pegal-pegal dan kaku. 

Kekurangan oksigen juga membuat kerja otak tidak maksimal sehingga mudah pusing dan susah konsentrasi. Mari ubah gaya hidup kita segera ke arah yang sehat, selagi masih banyak kesempatan.



b. Aktivitas fisik dapat digolongkan menjadi tiga tingkatan
Aktivitas fisik yang sesuai untuk remaja sebagai berikut:



1) Aktivitas Ringan.

Kegiatan ini hanya memerlukan sedikit tenaga dan biasanya tidak menyebabkan perubahan dalam pernapasan atau ketahanan (endurance).

Contoh:

Berjalan kaki, menyapu lantai, mencuci baju/piring, mencuci kendaraan, berdandan, duduk, les di sekolah, les di luar sekolah, mengasuh adik, nonton TV, aktivitas bermain playstation, bermain komputer, belajar di rumah, dan duduk santai.


2) Aktivitas Sedang

Aktivitas ini membutuhkan tenaga intens atau terus menerus, gerakan otot yang berirama atau kelenturan (flexibility).

Contoh:
Berlari kecil, tenismeja, berenang, bermain dengan hewan peliharaan,bersepeda, bermain musik, jalan cepat.



3) Aktivitas Berat
Aktivitas ini biasanya berhubungan dengan olahraga dan membutuhkan kekuatan (strength), dan membuat berkeringat.

Contoh:
Berlari, bermain sepakbola, senam aerobik, beladiri (misalnya: karate, taekwondo,pencaksilat), dan aktifitas fisik berat lainnya.



Baca Juga :





Related Posts:

  • Paru-paru: Fungsi, Penyakit, dan Cara MerawatnyaParu-paru merupakan salah satu organ vital dalam sistem pernapasan manusia. Fungsinya adalah untuk mengambil oksigen dari udara yang masuk ke dalam tubuh dan membuang karbon dioksida yang dihasilkan oleh metabolisme sel. … Read More
  • Makanan terkait kesehatan dan pertumbuhan Pengertian makanan sehat Makanan sehat adalah makanan yang memberikan nutrisi yang dibutuhkan tubuh untuk berfungsi dengan baik. Nutrisi tersebut meliputi karbohidrat, protein, lemak, serat, vitamin, dan… Read More
  • Bahaya Penyakit Jantung: dan berbagai faktor yang mempengaruhinya Penyakit jantung adalah penyakit yang sangat berbahaya dan mematikan. Setiap tahunnya, ribuan orang meninggal dunia akibat penyakit ini. Bahkan, penyakit jantung menjadi penyebab utama kematian di seluruh dunia. Oleh ka… Read More
  • Gizi; pengertian dan sumbernya Pengertian giziGizi adalah segala zat yang dibutuhkan oleh tubuh manusia untuk tumbuh, berkembang, beraktivitas, dan mempertahankan kesehatan.Gizi terdiri dari makronutrien dan mikronutrien. Makronutrien adalah za… Read More
  • Porsi makan atlit  Porsi makan atlit untuk meningkatkan performance di pertandingan Sebagai seorang atlit, kinerja di lapangan sangatlah penting untuk memastikan kemenangan dalam pertandingan. Namun, untuk dapat tampil dengan baik, terda… Read More
"Waktu dan kesehatan adalah dua aset berharga yang tidak dikenali dan dihargai sampai keduanya hilang." - Denis Waitley